Momen Langka di SMPN 2 OKU, Semua Petugas Upacara Diambil Alih Guru!

OKU, PENDIDIKAN88 Dilihat

Lintasharian.com – Memperingati HUT Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-80 sekaligus Hari Guru Nasional (HGN) 2025, SMPN 2 OKU menggelar upacara khusus yang seluruh petugasnya berasal dari para guru. Upacara berlangsung di halaman sekolah, Selasa (25/11) pukul 07.00 WIB, dengan suasana yang lebih khidmat dibanding tahun-tahun sebelumnya.

Kepala SMPN 2 OKU, Sapto Surono SPd MM, dalam amanatnya menegaskan bahwa peringatan HUT PGRI dan HGN bukan sekadar agenda seremonial, tetapi momentum untuk meneguhkan peran guru sebagai motor transformasi pendidikan.

Foto bersama.

“Hari ini adalah hari guru. Tema kita, Transformasi Guru Hebat, Indonesia Kuat, mengingatkan bahwa dunia pendidikan harus bergerak mengikuti zaman. Kita memasuki era digitalisasi dan guru dituntut disiplin, bertanggung jawab, dan mampu beradaptasi,” ujar Sapto.

Ia menambahkan, perubahan besar dalam pendidikan harus diikuti seluruh peserta didik. “Harapan kita, anak-anak juga siap mengikuti transformasi ini. Guru hebat melahirkan siswa hebat, dan bersama-sama kita wujudkan Indonesia kuat. Tahun 2045 Indonesia akan memasuki era Indonesia Emas, dan pendidikan menjadi pilar utamanya,” tutupnya.(jpn)