Lintasharian.com – Ribuan orang memadati Halaman Universitas Baturaja (Unbara), Selasa (8/7/2025), dalam peringatan Dies Natalis ke-26 kampus kebanggaan masyarakat OKU ini.
Tak hanya sekadar seremoni ulang tahun, peringatan Dies Natalis Unbara tahun ini benar-benar dirancang meriah dan menyentuh semua lapisan. Mulai dari jalan santai yang diikuti ribuan peserta, job fair yang diserbu para pencari kerja, lomba video promosi prodi, hingga bazar UMKM dan pemeriksaan kesehatan gratis, semuanya disiapkan demi memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Jalan santai yang jadi pembuka acara diikuti antusias oleh sivitas akademika dan warga sekitar. Mereka tampak ceria menyusuri rute sambil bercengkerama, menjadikan momen ini tak hanya olahraga ringan, tapi juga ajang mempererat silaturahmi.
Yang paling ramai diserbu adalah Job Fair Dies Natalis ke-26 Unbara. Puluhan perusahaan mitra kampus hadir membuka stand, menyediakan lowongan kerja bagi alumni, mahasiswa, maupun masyarakat umum. Stand-stand tersebut tak pernah sepi, dipadati para pelamar yang antusias menata masa depan karier mereka.
“Ini job fair kedua yang kita gelar untuk Dies Natalis Unbara ke-26. Tidak hanya untuk alumni, tetapi juga terbuka untuk umum,” ungkap Rektor Unbara, Ir Lindawati MZ MT, di sela kegiatan.
Selain itu, bazar UMKM juga menjadi magnet tersendiri. Pelaku usaha lokal hingga mahasiswa memamerkan produk-produk unggulan mereka, mulai kuliner tradisional, kriya kreatif, hingga inovasi olahan pangan modern. Suasana bazar ramai pengunjung yang berburu jajanan dan produk khas Baturaja.
Tak kalah bermanfaat, Unbara juga menghadirkan pemeriksaan kesehatan gratis, seperti cek mata dan tes darah, untuk semua tamu dan peserta yang hadir. Kehadiran layanan kesehatan gratis ini mendapat sambutan positif, terutama bagi warga yang membutuhkan.
Rektor Unbara menegaskan, Dies Natalis tahun ini bukan sekadar perayaan seremonial, melainkan wujud nyata pengabdian kampus kepada masyarakat.
“Kami ingin Dies Natalis kali ini benar-benar menyentuh semua lapisan. Kampus tidak boleh hanya menjadi menara gading, tapi juga rumah kolaborasi dan pengabdian,” tegasnya.
Melalui peringatan ke-26 tahun ini, Unbara menegaskan komitmennya untuk terus melahirkan insan cendekia, membuka kolaborasi seluas-luasnya, serta menghadirkan kebermanfaatan nyata bagi lingkungan sekitar.(jpn)
