Lintasharian.com – Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) menggelar rapat koordinasi (rakor) guna memantapkan persiapan pelantikan pengurus baru masa bhakti XXIII tahun 2025–2030.
Rakor yang berlangsung di Aula SMKN 3 OKU pada Senin, 13 Oktober 2025, pukul 09.30 WIB ini diikuti oleh 19 peserta, terdiri dari pengurus kabupaten, pengurus kecamatan, serta pengurus anak lembaga PGRI.
Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari hasil konferensi kabupaten yang telah dilaksanakan pada 26 Juni 2025 lalu. Dalam rapat tersebut dibahas sejumlah persiapan teknis menjelang pelantikan yang dijadwalkan berlangsung pada Selasa, 14 Oktober 2025, di Pendopo Rumah Dinas Bupati OKU.
Pelantikan nantinya akan melibatkan pengurus dari 13 kecamatan, dua cabang khusus — yaitu Cabang Dinas Pendidikan dan Cabang Khusus SMA/SMK/SLB — serta enam pengurus anak lembaga PGRI.
Enam lembaga di bawah naungan PGRI tersebut meliputi Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum (LKBH), Dewan Kehormatan Guru Indonesia (DKGI), Asosiasi Profesi dan Keahlian Sejenis (APKS), PGRI Smart Learning and Character Center (PSLCC), Perempuan PGRI, dan Badan Pembina Lembaga Pendidikan (BPLP).
Ketua PGRI OKU, H. Teddy Meilwansyah, S.STP, MM, M.Pd, melalui Ansuswani, S.Pd, MM, yang ditetapkan sebagai Wakil Ketua I, menyebutkan bahwa rakor ini merupakan langkah strategis dalam menyatukan visi dan langkah seluruh pengurus jelang pelantikan.
“Rakor ini bukan hanya persiapan seremonial, tetapi juga menjadi ajang memperkuat sinergi, komitmen, dan kekompakan seluruh pengurus agar PGRI semakin solid dan berdaya dalam memperjuangkan kesejahteraan guru di Kabupaten OKU,” ujarnya.(jpn)
